Monday, February 4, 2013

What they share in their blog?




Dalam buku yang diedit Dr. Youna Kim Women and the Media in Asia: The Precarious Self, sekilas saya mendapatkan gambaran tentang bagaimana perempuan muda Asia menampilkan citra diri lewat blog yang mereka kelola. Entah mereka yang berbagi tips tentang cara berdandan atau melaporkan petualangan masing-masing dengan bahasa sehari-hari.

Sekilas juga dari tulisan buku tersebut memang tidak jauh-jauh dari feminisme atau apalah orang menyebutnya. Setidaknya kesan itu yang saya tangkap dari deskripsi buku tersebut mengenai pemilik blog Xiaxue, Wendy Cheng. Dideskripsikan bahwa makin kesini Wendy makin bening menurut mata saya. Transformasi yang berjalan perlahan namun pasti mulai dari mempercantik bentuk hidung hingga pemutihan gigi membuat saya makin girang bukan kepalang, sepertinya. Deskripsi yang cukup meyakinkan itu bikin saya penasaran. Saya-pun meluncur dengan elegan ke http://xiaxue.blogspot.com untuk membuktikan hasil ketikan Dr. Youna Kim (klo memang beliau yang mengetik sih).

Taraaaaaaaa, ternyata hasilnya memang nggak mengecewakan SAYA. Terlepas dari itu feminisme, produk industri atawa bla-bla-bla, saya mengapresiasi hasil kerja keras Wendy (yah klo fisiknya sih ga usah ditanya). transformasi dan narasi yang bergaya diary telah menginspirasi jutaan orang sepertinya untuk tampil cantik titik (tapi opini masih lanjut).  Seperti juga transformasi kecantikannya, SEPERTINYA, usaha Wendy dalam menginspirasi orang lain juga membutuhkan proses panjang. Maklumlah era blog kan baru rame belakangan kurang lebih lima sampai sepuluh tahun kebelakang lah (data ga valid wkwkwkw). Tapi wendy udah merintis blognya sejak 2003, mulai dari berbagi laporan sehari-hari sampai berkembang jadi tips mempercantik diri dll, dst, dkk  (lupa bilang klo gambar nyomot dari punya orang wkwkwkkw) 

No comments:

Post a Comment